Tips Tidur Nyenyak Yang Menyehatkan

terutamasehat.blogspot.com - Saat kita kecil, perintah untuk tidur siang merupakan salah satu hal yang paling kita benci. Bukankah lebih seru kalau waktu tidur siang kita gunakan untuk bermain diluar rumah atau nonton TV? Lucunya, saat kita beranjak dewasa, tidur yang nyenyak malah menjadi impian kita.

Gaya hidup yang super sibuk membuat kita sulit untuk bisa tidur nyenyak. Tentu ini mengkhawatirkan, karena tidur yang berkualitas ternyata merupakan hal yang sangat signifikan untuk bisa hidup sehat, namun kini tidur nyenyak malah sulit kita peroleh.


Kita sering frustasi karena sulit tidur. Dan dari waktu ke waktu, amnesia semakin menjadi masalah dan membawa akibat buruk pada kinerja dan kesehatan kita. Efek kurang tidur antara lain membuat kecenderungan lebih mudah murung, tidak bisa konsentrasi, resiko serangan jantung, sistem imun yang lemah, naiknya tekanan darah dan berfluktuasinya berat badan.

Nah, berikut beberapa saran yang bisa meningkatkan kualitas tidur Anda dan pada akhirnya akan membuat Anda lebih sehat. Semoga bisa tidur nyenyak malam ini.

Jagalah jadwal tidur

Sangat baik untuk bisa tidur dan terbangun di waktu yang sama setiap hari. Membutuhkan waktu sekitar 7 hari untuk menyesuaikan pola tidur yang baik, namun hanya butuh 1 hari untuk kembali ke pola tidur tak teratur seperti sebelumnya. Jadi disiplinkan diri Anda.

Olahraga teratur

Orang yang berolahraga secara teratur biasanya memiliki kualitas tidur yang lebih baik, dan cenderung akan menjadi lelah pada waktu yang tepat. Dengan hanya berolahraga ringan seperti jalan kaki selama 10 menit setiap hari ternyata dapat meningkatkan kualitas tidur Anda.

Mandilah dengan air hangat

Mandi air hangat sebelum tidur membuat tubuh rileks dan membuat kita lebih mudah tertidur. Saat suhu tubuh turun tubuh Anda akam merasa lebih lemas karena aktivitas metabolisme yang menurun.

Hindari makan sebelum tidur

Makan akan membuat tubuh bekerja mencerna makanan, akibatnya denyut jantung juga akan meningkat karena kerja metabolisme. Akibatnya, frekuensi terjaga kita akan ikut meningkat dan menyebabkan kita sulit tidur.

Hindari minum alkohol menjelang tidur

Meski alkohol bisa membuat rileks, alkohol dapat menurunkan kualitas tidur karena akan meningkatkan frekuensi terjaga sepenjang malam dan mengurangi  fase tidur ternyenyak (fase REM = Rapid Eye Movement), dimana merupakan fase pemulihan tubuh yang terpenting dalam tidur Anda.

Hindari minum kopi sebelum tidur

Kafein akan membuat kita lebih awas karena memblokir produksi senyawa kimia yang merangsang perintah tidur di dalam otak dan meningkatkan produksi adrenalin. Meminum kopi atau makanan lain yang mengandung kafein sebelum tidur akan membuat Anda susah tidur selama berjam-jam.

Hindari tidur siang terlalu lama

TIdur siang lebih dari 20 menit akan membuat Anda lebih susah tertidur di malam hari.

Baca buku sebelum tidur

Mungkin ini tidak ada landasan ilmiahnya, tapi dengan membaca buku akan selalu membuat Anda merasa lelah dan cepat mengantuk. Dan ini selalu berhasil membuat Anda tertidur. Dijamin.

Setelah semua tips agar bisa tidur nyenyak yang membuat tubuh kita sehat diberikan. Mungkin Anda bertanya sebenarnya berapa waktu ideal yang kita butuhkan untuk tidur. Kita tahu jumlah waktu tidur yang dibutuhkan setiap orang berbeda-beda bergantung usianya. Berikut jumlah waktu tidur ideal yang dibutuhkan seseorang berdasarkan usia.

Usia 18 tahun keatas = 7,5 - 9 jam
Usia 12-18 tahun      = 8,5 - 10 jam
Usia 5 - 12 tahun      = 10 - 11 jam
Usia 3 - 5 tahun        = 11 - 13 jam
Usia 1 - 2 tahun        = 12 - 14 jam
Usia hingga 1 tahun   = 14 - 15 jam

Sumber : livelovespa.com

Post a Comment

أحدث أقدم