terutamasehat.blogspot.com - Plastik wrap adalah penemuan sederhana yang sangat berguna untuk membungkus dan melindungi makanan agar tetap bersih. Tapi selain tugas utamanya sebagai pembungkus, plastik wrap ternyata juga memiliki banyak fungsi lain yang tak terduga.
Beberapa kegunaan plastik wrap berikut ini belum banyak yang mengetahuinya. Jadi, silahkan simak deretan trik dibawah ini.
Menjaga pisang tetap segar
Agar warna pisang tetap cantik dan kelembabannya terjaga, cukup tutupi pangkal buah pisang dengan plastik wrap. Dengan cara ini, pisang akan tetap segar dan enak dalam waktu yang cukup lama.
Perawatan kecantikan
Pembersih wajah akan bekerja lebih efektif jika Anda menempelkan plastik wrap di kulit wajah yang telah diolesi krim.
Gelas Anti Tumpah
Tutup gelas yang telah berisi minuman dengan plastik wrap dan tusuk dengan sedotan untuk membuat gelas anti tumpah. Cara ini sangat cocok saat Anda sedang berolahraga atau bila disuguhkan untuk anak-anak. Dengan trik ini dijamin takkan ada air yang tumpah.
Mainan kreatif untuk anak
Plastik wrap bisa menjadi cara terbaik bagi anak agar bisa melukis tanpa mengotori tangannya. Cukup letakkan sejumlah cat dengan pola sesuka anak diatas kertas karton, tutup dengan plastik wrap lalu tekan cat warna-warni tadi dengan tangan. Lukisan kreatif yang menarikpun segera tercipta.
Membuat perangkap lalat
Untuk menghilangkan lalat dari rumah, potong kecil-kecil buah strowberi atau buah lainnya, tempatkan dalam sebauh mangkuk, lalu tutup rapat dengan plastik wrap. Setelahnya, buatlah lubang kecil di permukaan plastik dengan menggunakan pisau. Lalat akan tertarik aroma buah dan masuk kedalam mangkuk tanpa bisa keluar lagi.
Menjaga agar buket bunga tetap segar
Jika Anda membungkus pangkal batang bunga dengan tisu atau kain basah lalu melapisinya dengan plastik wrap, buket bungan Anda akan tetap segar lebih lama. Cara ini akan efektif saat buket bunga sedang dalam perjalanan sebelum dipindahkan ke pot bunga berisi air.
Membungkus peralatan rumah tangga saat pindah rumah
Daripada harus mengeluarkan seluruh isi laci atau lemari kecil ketika hendak pindah rumah, Anda cukup membungkusnya engan plastik wrap. Dengan cara ini takkan ada perkakas yang berjatuhan. Bila telah sampai tujuan, Anda dapat dengan mudah membuka bungkus plastik wrap tersebut.
Menjaga roller cat tetap lembab
Ketika Anda butuh instirahat setelah seharian mengecat rumah, Anda tak ingin roller cat mengering agar bisa digunakankembali keesokan harinya. Untuk mencegah roller kering, cukup bungkus roller dengan plastik wrap. Anda juga bisa melakukan hal yang sama untuk kuas.
Menjaga kulkas tetap bersih
Tutup semua rak kulkas ANda dengan plastik wrap agar lebih mudah membersihkannya. Andai kata ada tumpahan bumbu atau kotoran lainnya, yang perlu Anda lakukan tinggal mengganti plastik warp dengan yan gbaru.
Menjaga cairan sampo tidak tumpah
Banyak yang kuatir cairan sampo atau sabun cair yang mereka masukkan ke dalam tas akan tumpah. Cara mudah menghindarinya adalah dengan membuka tutup botol, lalu tutupkan leher botol dengan plastik wrap dan pasang kembali tutup botolnya. Cairan sampo Anda dijamin tak akan tumpah.
إرسال تعليق