Latest News

Monday, September 5, 2016

Sembuhkan Demam Berdarah Dengan Minum Sirup Daun Pepaya

terutamasehat.blogspot.com - Nyamuk adalah binatang pembawa penyakit mematikan. Ia dikenal sebagai inang dari banyak golongan mikroorganisme, termasuk virus dan parasit. Nyamuk bisa membawa penyakit malaria, kaki gajah, demam berdarah dan yang teranyar, virus zika.

Di negara tropis seperti Indonesia, nyamuk sangat mudah berkembang biak dan menyebar dalam jumlah besar. Kasus yang paling sering adalah penyebaran penyakit demam berdarah oleh nyamuk jenis aides aigepty.


Ternyata, nyamuk tertarik dengan manusia yang mengeluarkan senyawa asam laktat. Senyawa ini dihasilkan dari keringat. Karenanya, resiko orang-orang di negara tropis (yang cenderung lebih mudah berkeringat) terinfeksi nyamuk menjadi lebih tinggi.

Diperkirakan 390 juta infeksi nyamuk aides agepty terjadi setiap tahun di seluruh dunia, dan sekitar 96 juta menyebabkan penyakit demam berdarah. Secara medis, demam berdarah belum ada obatnya. Untuk melawannya dokter hanya mengandalkan pemberian asupan cairan  agar trombosit tidak semakin turun. Namun dari pengalaman para penderita demam berdarah yang telah sembuh, ternyata meminum ekstrak daun pepaya mampu meningkatkan kadar trombosit dan menyembuhkan penyakit tersebut.

Ekstrak daun pepaya (Carica Papaya) kini telah secara luas digunakan pada penanganan pasien demam berdarah di banyak negara, bahkan di sebagian negara penggunaannya telah mendapat persetujuan resmi dari otoritas kesehatan mereka.


Cara membuat Sirup Daun Pepaya anti demam berdarah:

  1. Petik lembar daun pepaya segar dari batangnya
  2. Cuci bersih daun dengan air keran dan rajang menjadi potongan halus termasuk batang halus yang ada di daun.
  3. Timbang 50 gr daun pepaya, masukkan kedalam alu
  4. Tambahkan 50 ml air matang dingin dan 25 gr gula pasir (jangan dimasak agar khasiat tidak hilang!)
  5. Tumbuk halus  seluruh bahan selama 15 menit sampai daun pepaya tercampur merata
  6. Diamkan bubur daun pepaya selama 30 menit
  7. Peras bubur dengan tangan atau kain bersih untuk mendapatkan ekstrak daun pepaya.
  8. Anda bisa menyimpan sirup ini selama 24 jam pada suhu rendah (+4 derajat Celsius)
  9. Guncang botol sebelum sirup diminum
Versi lain membuat ekstrak daun pepaya tanpa gula dapat Anda simak berikut ini:


Disarankan minum dengan dosis 2 sendok makan setiap 4 jam. Sirup daun pepaya ini akan meningkatkan kadar trombosit darah dengan cepat.

Peringatan : Konsultasikan ke dokter sebelum meminum ramuan ini.

Dari berbagai sumber

No comments:

Post a Comment